Top Up Diamond FF Murah Pakai Pulsa – Salah satu game Battle Royale di Android yang populer saat ini selain PUBG adalah Free Fire (FF). Game Battle Royale ini dibuat oleh 111dots Studio dan diterbitkan oleh Garena Indonesia. Secara resmi Free Fire dirilis pada bulan Januari 2018 lalu.
Munculnya game Free Fire di Android dan iOS ini tentunya membuat persaingan game battle royal mobile lebih sengit. Pasalnya sudah ada 2 game battle royale yang populer di Indonesia yakni Fortnite dan PUBG. Secara permainannya, Free Fire ini memang tidak membosankan dan didukung dengan grafis yang tinggi. Maka tidak heran jika banyak para gamer di Indonesia rela Top Up Diamond FF berapapun.
Top Up Diamond FF murah pakai pulsa ini banyak dicari oleh pemain Free Fire yang notabenenya adalah kaum muda atau yang masih bersekolah. Dimana mereka tidak memiliki ATM ataupun kartu kredit untuk membeli Diamond FF. Sehingga Free Fire memberikan sebuah pilihan pembayaran Diamond mereka lewat Pulsa Telkomsel, Three, Indosat Ooreedo ataupun XL.
Item berbayar Diamond ini biasanya digunakan untuk membeli item-item premium yang tidak bisa dibeli dengan uang yang ada di game tersebut. Sehingga banyak pemainnya yang membeli Diamond agar bisa memiliki itema premium itu. Untuk yang masih bingung tentang cara top up diamond FF murah pakai pulsa, maka silahkan simak informasi selengkapnya dibawah ini.
Cara Top Up Diamond FF Murah Pakai Pulsa
Untuk bisa mendapatkan top up diamond FF murah pakai pulsa, maka saran kami belilah ketika sedang ada promo. Untuk mengetahui promo diamond FF, maka anda bisa mencarinya di Google dengan mengetik kata kunci promo diamond Free Fire. Nantinya akan muncul banyak promo diamond Free Fire murah yang bisa anda coba. Jika sudah memiliki kode promo diamond Free Fire, maka selanjutnya anda ikuti cara top up diamond FF pakai pulsa dibawah ini.
Cara Top Up Diamond FF Pakai Pulsa
1. Silahkan anda buka halaman website www.codashop.com/id/kode-voucher-google-play lewat browser laptop, komputer ataupun smartphone anda.
2. Setelah itu anda pilih nominal voucher google play yang diinginkan, sesuai dengan harga diamond free fire yang akan anda beli.
3. Jika sudah, maka anda tingal pilih metode pembayaran.
4. Jangan lupa sertakan alamat email yang nantinya digunakan untuk mengirim kode voucher.
5. Pada pilihan metode pembayaran, anda pilih pembayaran lewat potong pulsa sesuai dengan operator yang anda gunakan dan memiliki pulsa.
6. Tunggu beberapa menit, setelah itu baru buka email.
7. Nantinya di email akan tercantum kode voucher yang anda beli.
8. Tinggal anda masukkan ke Google Play Store lewat menu Redeem.
9. Jika Google Play Store anda sudah memiliki saldo, maka anda tinggal masuk ke game Free Fire untuk membeli diamond.
Begitulah cara top up diamond FF murah pakai pulsa yang bisa anda lakukan. Memang ada cara lain untuk membeli diamond Free Fire seperti lewat Tokopedia, Bukalapak, ataupun Alfamart. Selain itu ada juga pemain Free Fire yang menggunakan fasilitas Garena Shells.
Dimana Garena Shells ini adalah sebuah mata uang khusus yang dibuat oleh Garena untuk membeli semua item game yang dimiliki oleh Garena. Perlu diketahui cara top up diamond FF murah pakai pulsa diatas, tidak hanya berlaku saja untuk membeli diamond Free Fire. Akan tetapi bisa juga digunakan untuk membeli aplikasi, game ataupun item berbayar lainnya yang ada di Google Play Store.