Cara Isi Ulang E Toll Di Indomaret – Perkembangan teknologi juga sudah merambah berbagai mode transportasi di Indonesia. Salah satu yang cukup jadi bahan perbincangan adalah E Toll dimana merupakan kartu elektronik untuk membayar biaya masuk ke jalan tol di Indonesia. Kecepatan dalam transaksi pembayaran sangat baik karena dapat dilakukan dengan waktu 4 detik saja.
Hal ini tentunya berbeda dengan sistem pembayaran tol versi lama dimana masih menggunakan uang tunai. Pastilah proses nya lebih lama dan memakan waktu, apalagi jika harus memberikan uang kembalian. Driver cukup tap kartu E Toll pada mesin EDC yang sudah disediakan pada gerbang masuk tol. Namun anda perlu melakukan isi ulang saldo E Toll agar dapat membayar biaya masuk tol. Sudah pasti jika saldo tidak mencukupi maka perjalanan anda terhambat dan harus mencari jalan lain.
Sistem E Toll sudah diberkalukan di banyak kota besar Indonesia sehingga bagi anda yang akan bepergian wajib menyiapkan saldo. Anda dapat melakukan pengecekan saldo E Toll terlebih dahulu untuk menghindari kendala perjalanan.
Isi ulang E Toll dapat dilakukan melalui berbagai cara baik lewat fasilitas online banking, ATM, aplikasi dompet digital, bahkan minimarket maupun pusat perbelanjaan. Salah satu minimarket yang melayani pengisian saldo E Toll adalah Indomaret. Cara isi ulang E Toll di Indomaret sebenarnya cukup mudah, namun kadang ora lupa mengenai kriteria minimal pengisian dan juga tata cara nya.
Cara Isi Ulang E Toll Di Indomaret
Jika anda mengalami kendala dalam pengisian E Toll maka dapat menghubungi customer representative. Anda dapat melakukan isi ulang dengan minimal Rp. 20.000 sampai paling besar Rp. 1.000.000. Jadi pastikan anda jangan membawa uang pas, karena akan ada biaya yang harus dikeluarkan. Cukup datang saja ke Indomaret terdekat dan lakukan cara isi ulang E Toll di Indomaret berikut ini
1. Bawa kartu E Toll anda ke Indomaret terdekat
2. Pergi ke kasir dan katakan bahwa anda akan mengisi saldo E Toll kemudian sebutkan nominal yang anda inginkan
3. Kasir akan melakukan pengisian saldo dengan melihat kartu E Toll milik anda. Proses pengisian saldo dilakukan via mesin EDC
4. Setelah kartu di tap ke Mesin EDC maka struk akan keluar dan saldo anda akan terisi
5. Bayar secara tunai dengan nominal yang disebutkan kasir, untuk biaya admin mulai Rp. 1.000 sampai Rp 2.000
Banyaknya cabang Indomaret disetiap wilayah tentunya semakin memudahkan anda melakukan pengisian saldo. Memang pengisian dengan sistem digital lebih cepat dan tidak butuh waktu lama. Biaya admin nya juga cukup terjangkau sehingga tidak akan memberatkan jika mengisi saldo E Toll lewat Indomaret.