Cara Cetak Kartu NISN Online – Nomor Induk Siswa Nasional atau yang dikenal dengan istilah NISN merupakan nomor identifikasi peserta didik yang ada di seluruh sekolah Indonesia. Dimana NISN bersifat nomor unik dan berlaku selamanya.
Manfaat serta tujuan adanya NISN Siswa ini untuk mengidentifikasi setiap siswa di Indonesia dan menjadi pusat layanan sistem pengolahan serta pendukung program Dapodik. Sehingga nantinya data-data para siswa bisa terindentifikasi dengan mudah.
[toc]
Buat para guru yang ingin melakukan pencetakan kartu NISN maka sekarang bisa dilakukan secara online. Bisa menggunakan perangkat laptop, komputer/PC dan juga HP Android.
Selain itu perangkat yang wajib untuk disediakan adalah printer dan kertas kartu NISN. Untuk lebih jelasnya mengenai bagaimana cara cetak kartu NISN online bisa kamu simak informasi lengkapnya yang sudah tigasiku rangkum dibawah ini.
Cara Cetak Kartu NISN Online Di HP Android dan PC
Cara Cetak Kartu NISN Online
Cara ini bisa dilakukan di HP Android ataupun PC sama seperti CARA CETAK NUPTK asalkan perangkat yang digunakan memiliki koneksi internet yang stabil. Untuk lebih jelasnya silahkan ikuti panduan lengkapnya dibawah ini.
1. Silahkan Kunjungi Website Kemdikbud
Buka Google Chrome di HP Android ataupun PC kamu lalu ketikkan alamat https://referensi.data.kemdikbud.go.id/nisn/. Pastikan koneksi internet di HP Android kamu stabil.
2. Pilih Pencarian Berdasarkan NISN
Kemudian di website tersebut kamu pilih menu “Pencarian Berdasarkan NISN” lalu masukkan NISN Siswa dan Masukkan Nama Ibu Kandung Siswa serta masukkan kode captcha dan klik “Cari Data“.
3. Informasi Siswa
Jika data-data yang dimasukkan sudah benar maka nantinya website tersebut akan munculkan data NISN Siswa. Dimana data tersebut meliputi nomor NISN, Nama, Tempat Lahir, Tanggal Lahir, Jenis Kelamin, Status Aktif, dan sebuah gambar Barcode.
4. Cetak Kartu atau Simpan PDF
Jika menggunakan PC yang sudah tersambung ke printer maka silahkan pencet “CTRL+P“. Namun jika PC masih belum terhubung ke printer maka pilihlah “Simpan PDF“. Bagi pengguna HP Android maka bisa melakukan pencetakan lewat Screenshoot ataupun pilihan Cetak yang ada di menu browser Google Chrome.
FAQ
Silahkan melaporkan ke pihak sekolah.
NISN dibuat atau digunakan sejak tahun 2009.
Sebenarnya ada aplikasi pencetak NISN namun setelah kami bandingkan menggunakan cara yang kami beritahukan diatas. Lebih mudah mencetak kartu NISN secara online lewat website resmi Kemendikbud. Karena sebenarnya database yang digunakan oleh aplikasi cetak NISN yang beredar menggunakan data yang ada di website Kemendikbud.