Cara Cek KIS Aktif atau Tidak – KIS atau dikenal juga dengan Kartu Indonesia Sehat merupakan kartu identitas bagi para peserta BPJS Gratis Penerima Bantuan Iuran atau PBI yang mana iurannya dibayarkan oleh Pemerintah.
Kartu Indonesia Sehat atau KIS juga memiliki fungsi untuk memberikan jaminan kesehatan kepada pemilik untuk mendapatkan pelayanan kesehatan gratis. Pengguna juga dapat menggunakanya di setiap fasilitas kesehatan tingkat pertama dan tingkat lanjut.
[toc]
Berbicara mengenai KIS, untuk dapat menggunakannya tentunya kartu tersebut harus dalam keadaan aktif. Bilamana kartu tersebut tidak aktif, maka dapat dipastikan kalian tidak bisa menggunakannya di fasilitas pelayanan kesehatan.
Maka dari itu kalian dapat melakukan cek KIS aktif atau tidak. Cara cek KIS aktif atau tidak ini dapat dilakukan dengan sangat mudah melalui beberapa metode. Daripada penasaran, langsung saja simak informasi mengenai cara cek KIS aktif atau tidak berikut ini.
Cara Cek KIS Aktif atau Tidak Semua Metode
Ada beberapa metode yang dapat dilakukan untuk mengecek apakah kartu KIS kalian dalam keadaan aktif atau tidak. Pertama adalah melalui SMS, kemudian aplikasi, Care Center dan terakhir lewat kantor BPJS setempat. Adapun cara cek KIS aktif atau tidak, simak tutorialnya di bawah ini.
Cara Mengecek KIS Aktif atau Tidak Lewat SMS
- Pertama kalian bisa masuk ke menu SMS di HP kalian.
- Kemudian ketik format NOKANOMOR KARTU INDONESIA SEHAT WARGA DAN KIRIM KE NOMOR 087775500400.
- Atau dapat juga dengan mengetik NIKNOMOR INDUK KEPENDUDUKAN ATAU NOMOR KTP DAN KIRIM KE NOMOR 087775500400
Cara cek KIS diatas dapat kalian gunakan dengan syarat pulsa kalian mencukupi untuk melakukan proses pengecekan. Namun ada beberapa informasi bahwa cara ini terkadang gagal dikarenakan server terlalu padat. Apabila SMS Gateway diatas tidak berjalan, kalian bisa menggunakan alternatif lain.
Cara Mengecek KIS Aktif atau Tidak Lewat Aplikasi
Selain menggunakan cara diatas, kalian bisa menggunakan alternatif lain yakni melalui aplikasi Android dengan nama Mobile JKN.
- Masuk ke aplikasi Play Store kemudian ketik Mobile JKN.
- Jika muncul, langsung download dan instal.
- Daftar dan login dengan menggunakan akun kalian.
- Disana kalian dapat melakukan pengecekan kartu KIS aktif atau tidak.
Kalian juga bisa mendapatkan beragam informasi lainnya terkait perubahan Faskes tingkat 1 serta melihat informasi lainnya terkait data kepesertaan.
Cara Mengecek KIS Aktif atau Tidak Lewat Care Center
Cara cek KIS aktif atau tidak yang ketiga adalah melalui care center BPJS. Kalian hanya perlu menggunakan HP yang berisi pulsa kemudian hubungi Care Center BPJS di nomor 1500400. Selain bertanya mengenai informasi kartu KIS aktif atau tidak, kalian juga bisa bertanya informasi lainnya kepada CS BPJS.
Cara Mengecek KIS Aktif atau Tidak Lewat Kantor BPJS
Dan cara terakhir adalah melalui kantor BPJS langsung. Kantor BPJS memang kerap digunakan untuk melakukan beragam aktivitas, seperti halnya melakukan PEMBUATAN KARTU BPJS KESEHATAN dan lain sebagainya.
Nah untuk bertanya mengenai KIS aktif atau tidak lewat kantor BPJS, kalian dapat dipastikan akan mendapatkan informasi yang sangat jelas dan akurat. Cukup datang ke kantor dan bertanya kepada petugas mengenai informasi kartu KIS kalian.
Bagaimana Jika Kartu Indonesia Sehat Tidak Aktif?
Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan apabila kartu KIS kalian tiba-tiba tidak aktif atau dengan kata lain dibekukan.
- Cek status NIK dengan menggunakan media komunikasi dan Kanal Pelayanan Tanpa Tatap Muka yang telah disediakan oleh BPJS Kesehatan.
- Apabila status NIK sudah berubah dari aktif menjadi non aktif dengan keterangan registrasi ulang kelengkapan administrasi untuk pemutakhiran data, lengkapi data KK/KTP, maka kalian perlu melakukan daftar ulang. Dalam proses registrasi ulang ini peserta menyampaikan pembaharuan NIK Dukcapil lewat pelayanan tatap muka dan tanpa tatap muka atau dapat langsung menghubungi care center di nomor 1500400.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara cek KIS aktif atau tidak yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat tigasiku.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.